10 years ago | posted by Angelica Pratolini

Category: Berita Utama, Tips

Tag: Country, Tips

Invasi Pasar Inggris dengan Teezily

Sukses berkampanye di negara asing kadang terasa sulit. Namun Tim Teezily selalu siap membantu dengan ide-ide dan tips melakukan kampanye di seluruh negara Eropa!

Setelah mengulas hal menarik mengenai Perancis, kita akan membahas Inggris sebagai salah satu negara pasar yang sangat aktif di Teezily.

Apapun yang ingin kamu ketahui mengenai Inggris dan orang-oranngnya dapat dilihat di infografi berikut.

INFOGRAPHIE-UK

INFOGRAPHIE UK (1)

Ingin tahu dengan fakta menarik mengenai orang Inggris?

Berikut kami tampilkan 10 hal yang mungkin dapat menjadi sumber inspirasi desain kaos kamu.

  1. Teh selalu menjadi minuman nasional terfavorit di Inggris. Sebanyak 165 juta cangkir teh dikonsumsi setiap harinya. Baked bean dikonsumsi dua kali lebih banyak dari negara manapun di Eropa. Dan, lima juta sosis dimakan setiap hari di sana.

  2. Tahukah kamu bahwa 8% dari pria Inggris tidak menggosok giginya di pagi hari?

  3. Tujuan wisata nasional paling tinggi di hari libur bagi orang Inggris adalah Blackpool.

  4. Banyak wanita melihat berbelanja sebagai terapi, namun bagi 64% wanita Inggris mengatakan bahwa berbelanja baju membawa stress dan 10% dari mereka menangis di ruang ganti baju.

  5. Adders merupakan satu-satunya ular berbisa di Inggris. Mereka dilindungi dan orang dilarang untuk menyerang mereka jika mereka menyerang.

  6. Pohon tertua di Inggris terletak di Manthorpe, Lincolnshire. Pohon tersebut berumur 1000 tahun dan cukup besar menampung 39 orang di dalamnya.

  7. Walau kebanyakan orang percaya bahwa Pocahontas adalah kreasi Disney semata, bagi orang Inggris, dia adalah benar anak seorag kapten yang datang dari Inggris dan meninggal di Gravesend, Kent. Di sana kita dapat menemukan monumen untuk mengenang cerita tersebut.

  8. Di Bideford, Devon menjadi lokasi bersejarah dimana penyihir terakhir digantung, di tahun1684. Kamu percaya dengan sihir?

  9. Merupakan tindak pelanggaran untuk memasang perangko terbalik di Inggris.

  10. Terakhir, fakta bahwa membunuh seorang dari Skoltlandia di York jika dia membawa busur panah dalam kota adalah perilaku legal. Sedangkan mati di Houses of Parliement dan memakan mince pies di Hari Natal merupakan hal ilegal.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *